Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

TNI AD Lepas Kontingen Lomba Tembak AARM ASEAN

Written By Uneg Uneg on Selasa, 04 Oktober 2011 | Selasa, Oktober 04, 2011

TNI AD Lepas Kontingen Lomba Tembak AARM ASEAN

Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat (AD) Letnan Jenderal TNI Budiman, melepas tim petembak TNI AD untuk mengikuti lomba tembak tingkat ASEAN, Asean Armies Rifel Meet (AARM) ke-21 tahun 2011, di Madivif-I/Kostrad Cilodong, Jawa Barat, Selasa (4/10/2011).

Lomba tembak AARM ini dilaksanakan setiap tahun, diikuti oleh Angkatan Darat dari negara-negara anggota ASEAN.

Tim petembak TNI AD yang yang dilepas Wakil KSAD merupakan petembak-petembak pilihan yang diseleksi dari berbagai kesatuan jajaran TNI AD yang selanjutnya mengikuti latihan terpusat.

KSAD dalam sambutan tertulis yang dibacakan Budiman mengharapkan, prestasi yang membanggakan sepanjang keikutsertaan TNI AD dalam even ini, dapat dipertahankan. 

"Tunjukkan bahwa kalian mampu memberikan yang terbaik dalam mengharumkan nama TNI Angkatan Darat, dalam lomba tembak antar Angkatan Darat negara ASEAN ini.", kata Jenderal Pramono Edhie Wibowo. 

Personel Kontingen lomba tembak AARM Angkatan Darat berjumlah 69 orang, 42 orang  petembak,  6 orang di antaranya petembak wanita (Kowad).

Kontingen dipimpin oleh Komandan Kontingen Letkol Inf Djon Afriandi dan  Wadan Kontingen Mayor Inf Is Abdul Rasi. 

Materi yang akan dilombakan pada 14-27 Oktober ini antara lain tembak senapan, karaben, pistol putra/putri dan senjata otomatis.

0 komentar:

Posting Komentar