Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

3 Emas Dari Kano dan Kayak

Written By Uneg Uneg on Minggu, 13 November 2011 | Minggu, November 13, 2011

3 Emas Dari Kano dan Kayak

Pertandingan terakhir untuk Cabang Olahraga Kano dan Kayak digelar hari ini (13/11/2011). Indonesia hanya menyumbang tiga emas dari tujuh nomor yang dipertandingkan.
Atas hasil itu, lagu Indonesia raya berkumandang sebanyak tiga kali di Danau Cipule, Karawang, Jawa Barat. Sekaligus menandakan Indonesia berhasil menambah tiga emas di hari ketiga penyelenggaraan SEA Games.
Dari ketujuh nomor yang dipertandingkan, Kano menyumbangkan dua medali emas dari nomor 200 meter C1 man (Cano Single) lewat Anwar Tarra dan 200 meter C2 man (Cano Double). Sedangkan Kayak di nomor K4 (Kayak Beregu).
Pada nomor 200 meter Cano single, Anwar Tarra mengalahkan Vietnam yang berada di posisi kedua dan Myanmar yang harus puas meraih perunggu.
Sedangkan di nomor 200 meter Cano double, Anwar kembali meraih emas. Kali ini bersama rekannya, Eka Oktarorianus dengan menorehkan waktu tercepat 38.82 detik.
Mereka mengalahkan pasangan Thailand (Thammarat Phaophandee/Phanudet Phetmika) dengan catatan waktu 39.97 detik, dan pasangan Myanmar Win Htike dan Ye Aung Soe dengan catatan waktu 40.89 detik
Sedangkan untuk nomor 200 meter K4 Woman (Kayak Beregu), tim putri Kayak Indonesia berhasil menyumbang satu emas, yang diraih oleh Masrifah, Rasima, Sarce Aronggear, dan Kanti Satyawati dengan catatan waktu 37.22 detik.
Untuk Perak diraih oleh Tim Kayak Putri Singapura Geraldine Lee, Wilona Lee, Andrea Chen, dan Annabelle NG dengan catatan waktu 37.97 detik. Sementara perunggu diraih Thailand lewat atletnya Waratchaya Kheha, Pattraluck Phumsatan, Kanokpan Suansan, dan Waraporn Boon Yuhong dengan catatan waktu 38.59 detik.
Sementara Gandhi gagal meraih emas dan harus puas meraih perunggu. Di nomor 200 meter K1 (Kayak Single) putra, atlet Vietnam Thanh Quang Nguyen menjadi yang tercepat 36.66 detik, disusul Thailand oleh atlitnya Kasemsit Borriboonwas dengan 37.27 detik, sementara Gandie hanya mencatatkan waktu 37.42 detik.
Perak untuk Indonesia lainnya diraih oleh Andri Sugiarto dan Silo yang turun di nomor 200 meter K2 putra dengan catatan waktu 35.48 detik. Mereka kalah oleh pasangan Thailand Anusorn Sommit dan Natthawat Waenphrom dengan catatan waktu 35.06 detik. Sementara Singapura harus puas berbagi medali perunggu dengan Malaysia.
Sedangkan perak lainnya disumbangkan Tim Kayak 200 meter (K2) putri. Masrifah dan Kanti Satyawati puas meraih perak dengan catatn waktu 41.58 detik. Mereka kalah dari atlet Singapura Stephenie Chien dan Suzanne Seah denga waktu 40.49 detik. Peraih perunggu kali ini diraih oleh pasangan Vietnam Thi Hao Kieu dan Thi Mai Nguyen dengan catatn waktu 42.04 detik.
Satu-satunya yang tidak diraih oleh Indonesia dalam perlombaan yang digelar kali ini adalah dari nomor 200 meter K1 putri. Indonesia yang diwakili oleh Masrifah hanya meraih peringkat keempat. Sedangkan medali emas diraih oleh Thailand dengan atletnya Kanokpan Suansan dengan catatan waktu 42.98 detik, perak diraih oleh Singapura Geraldine Lee dengan catatan waktu 44.32 detik. Serta Vietnam lewat atletnya Thi Duyen Nguyen yang berhasil mengalahkan Masrifah dengan catatan waktu 44.61 detik
Berikut Hasil Hari Ketiga dan Klasemen perolehan medali untuk cabang olahraga Kano dan Kayak selama 3 hari ini:
Nomor: 200 meter K1 putra
Vietnam Thanh Quang Nguyen 36.66 detik
Thailand. Kasemsit Borriboonwas 37.27 detik Indonesia Gandie 37.42 detik
Nomor: 200 meter K1 putri
Thailand Kanokpan Suansan 42.98 detik
Singapura Geraldine Lee 44.32 detik
Vietnam Thi Duyen Nguyen 44.61 detik
Nomor: 200 meter C1 putra
Indonesia Anwar Tarra 42.34
Myanmar Win Htike 42.47
Vietnam Van Long Tran 42.81
Nomor: 200 meter K2 putra
Thailand Anusorn Sommit 35.06
Natthawat Waenphrom
Indonesia Andri Sugiarto 35.48
Silo
Singapura Brandon Ooi 36.18
Clarence chua
Dan Malaysia Hamdan Mohammad Mohd Noh Parmin
Nomor:200 meter K2 putri
Singapura Stephenie Chien dan Suzanne Seah 40.49 detik
Indonesia Masrifah dan Kanti Satyawati 41.58 detik
Vietnam Thi Hao Kieu dan Thi Mai Nguyen 42.04 detik
Nomor : 200 meter C2 putra
Indonesia Eka Octarorianus dan Anwar Tarra 38.82 detik
Thailand Thammarat Phaophand dan Phanudet Phetmika 39.97 detik
Myanmar Win Htike dan Ye Aung Soe 40.89 detik
Nomor : 200 meter K4 putri
Indonesia Masrifah, Rasima, Sarce Aronggear, dan Kanti Satyawati 37.22 detik
Singapura Geraldine Lee, Wilona Lee, Andrea Chen, dan Annabelle NG 37.97 detik
Thailand Waratchaya Kheha, Pattraluck Phumsatan, Kanokpan Suansan, dan Waraporn Boon Yuhong 38.59 detik
Total klasemen perolehan medali:

0 komentar:

Posting Komentar