Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Karate Sumbang Emas 3 Lagi

Written By Uneg Uneg on Minggu, 13 November 2011 | Minggu, November 13, 2011

Karate Sumbang Emas 3 Lagi

Cabang karate benar-benar menjadi bintang dalam SEA Games XXVI kali ini. Setelah pada hari pertama kemarin menyumbangkan lima emas, pada hari kedua, Minggu (13/11/2011) ini, karate sukses menambah tiga medali emas bagi Indonesia.
Jumlah medali emas tersebut masih mungkin bertambah karena masih ada empat nomor lagi yang masih akan dipertandingkan pada hari ini. Karateka Indonesia yang hari ini berhasil meraih emas adalah Donny Dharmawan, Jintar Simanjuntak, dan Yulanda Asmuruf.
Donny Dharmawan yang turun di nomor kumite -60 kg putra berhasil mengalahkan karateka asal Vietnam, Nguyen Hoang Hiep di final dengan skor 3-1. “Kunci kemenangan saya adalah tampil tenang dan serahkan diri kepada Tuhan. Saya sudah sering ketemu dengan Nguyen jadi sudah hapal. Ini merupakan emas individu pertama bagi saya di SEA Games,” kata Donny kepada wartawan seusai pertandingan, Minggu (13/11/2011).
Di nomor kumite -67 kg putra, Jintar Simanjuntak menambah emas lagi bagi Tim Merah Putih usai di final mengalahkan karateka asal Brunei Darussalam, Mohamad Fadilah dengan skor telak 8-0. “Saya lebih pede karena berhasil melewati dua hadangan berat, yakni Malaysia di penyisihan dan Filipina di semifinal,” kata Jintar.
Terakhir, di final nomor kumite -68 kg putri, karateka Indonesia, Yulanda Asmaruf berhasil menggenapkan perolehan medali emas menjadi tiga usai mengalahkan karateka putri asal Vietnam, Bui Thi Trieu dengan skor 8-4. “Ini kali ketiga saya bertemu dengannya dan sebelumnya memang selalu saya menangi. Ini merupakan SEA Games pertama saya dan langsung mendapat emas,” kata karateka berusia 25 tahun asal Papua tersebut.
Satu emas lainnya, yakni nomor kumite -75 kg berhasil direbut Malaysia melalui Jamaludin Shaharudin.Empat nomor lain yang masih akan dipertandingkan pada hari ini adalah kumite -55 kg putra, kumite -55 kg putri, kumite -61 kg putri, dan kumite -84 kg putra.

0 komentar:

Posting Komentar